Halo teman-teman, apa kabar? Kali ini saya ingin membahas sedikit tentang perkuliahan di salah satu jurusan yang paling populer dalam rumpun soshum. Betul! disini kita akan membahas tentang perkuliahan di jurusan akuntansi.
Apa itu jurusan akuntansi?
Jurusan akuntansi adalah jurusan yang mempelajari metode pencatatan dan penyusunan laporan keuangan untuk membantu suatu organisasi dalam mengambil keputusan. Jurusan akuntansi erat kaitannya dengan angka, karena disini kita akan diajarkan tata cara mengolah angka pemasukan dan pengeluaran di dalam organisasi. Oleh karena itulah, lulusan jurusan akuntansi memiliki peran penting bagi kelanjutan suatu organisasi.
Apa yang dipelajari di jurusan akuntansi?
Untuk mengenal lebih dalam tentang jurusan akuntansi, tidak ada salahnya jika kita menengok apa saja yang dipelajari di jurusan akuntansi. Berikut daftar beberapa mata kuliah di jurusan akuntansi :
- Akuntansi Keuangan
- Akuntansi Manajemen
- Akuntansi Biaya
- Akuntansi Sektor Publik
- Akuntansi Pemerintahan
- Makroekonomi
- Manajemen Keuangan
- Analisis Laporan Keuangan
- Perpajakan
- Pengauditan
Apa saja prospek dari jurusan akuntansi?
Prospek dari lulusan jurusan akuntansi sendiri sangatlah luas. Mengingat hampir semua instansi membutuhkan lulusan akuntansi untuk mengelola laporan keuangannya. Berikut contoh prospek dari jurusan akuntansi :
- Akuntan
- Konsultan pajak
- Pegawai bank
- Auditor Internal
- Ahli keuangan pemerintahan
- Broker saham
- Dosen akuntansi
Selain menjadi pegawai, teman-teman juga bisa membuka kantor sendiri seperti membuka kantor akuntan publik atau pun kantor konsultan pajak.
Baca : Kuliah di Jurusan Manajemen
Kampus mana saja yang bisa dituju?
Buat teman-teman yang mungkin tertarik masuk jurusan akuntansi, langsung saja kita lihat kampus mana sajakah yang menawarkan jurusan akuntansi. Berikut daftarnya :
- Universitas Gajah Mada
- Universitas Indonesia
- Universitas Jember
- Universitas Airlangga
- Universitas Sebelas Maret
- Universitas Muhammadiyah Surakarta
- Universitas Islam Indonesia
- Universitas Diponegoro
- Universitas Jendral Soedirman
- Universitas Padjadjaran
- Universitas Syiah Kuala
- Universitas Sumatera Utara
- Universitas Andalas
- Universitas Hasanuddin
- Universitas Halu Oleo
- Universitas Udayana
- Universitas Trisakti
- Dan lain-lain.
Sebagai salah satu jurusan primadona, jurusan akuntansi setiap tahunnya memiliki jumlah peminat yang lumayan banyak. Tentunya, bagi teman-teman yang ingin masuk jurusan akuntansi harus lebih giat belajar serta jangan lupa untuk berdoa.
Sekian dari saya. Jika teman-teman ingin menanyakan atau mungkin menambahkan sesuatu, teman-teman bisa menulisnya di kolom komentar. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa di artikel berikutnya.
No comments:
Post a Comment